Menambahkan Constraint Pada Aktifitas di MS Project

Constraint jika diartikan dalam bahasa Indonesia adalah paksaan. Jadi, constraint adalah memaksa tanggal aktifitas agar sesuai dengan tanggal yang diinginkan.

Jenis-Jenis Constraint di MS Project

Ada beberapa jenis constraint di Microsoft Project yang bisa digunakan:

Read More

As Late As Possible

Aktifitas dimulai selambat mungkin tanpa menunda tugas lainnya. Ini adalah constraint default ketika Anda menjadwalkan mundur, dari tanggal selesai proyek (Project Finish Date).

As Soon As Possible

Aktifitas dimulai sesegera mungkin. Ini adalah constraint default ketika Anda menjadwalkan dari tanggal mulai proyek (Project Start Date).

Finish No Earlier Than

Batasan ini akan membatasi tanggal penyelesaian suatu kegiatan agar tidak lebih awal dari tanggal batasan yang Anda masukkan.

Finish No Later Than

Batasan ini akan membatasi tanggal penyelesaian suatu kegiatan agar tidak lebih lama dari tanggal batasan yang Anda masukkan.

Must Finish On

Constraint ini akan membatasi tanggal selesainya suatu kegiatan agar dapat diselesaikan sesuai dengan tanggal kendala yang Anda masukan.

Must Start On

Batasan ini akan membatasi tanggal mulai aktivitas agar sesuai dengan tanggal batasan yang Anda masukkan.

Start No Earlier Than

Batasan ini akan membatasi tanggal mulai suatu kegiatan agar tidak lebih awal dari tanggal batasan yang Anda masukkan.

Start No Later Than

Batasan ini akan membatasi tanggal mulai suatu kegiatan paling lambat dari tanggal batasan yang Anda masukkan.

Hal yang perlu diperhatikan adalah setelah Anda membatasi suatu aktivitas, Anda perlu memastikan bahwa aktivitas tersebut tidak memiliki Total Slack yang negatif.

Jika ada aktivitas dengan Total Slack negatif berarti jadwal Anda tidak realistis untuk selesai sesuai jadwal. Anda perlu melakukan penyesuaian pada aktivitas dengan Total Slack negatif agar jadwal menjadi realistis.

Contoh Penggunaan Constraint

Sebagai contoh pada suatu proyek konstruksi gedung kantor yang jadwal rencananya selesai pada tanggal 14 November 2013, owner menginginkan proyek selesai pada tanggal 28 Oktober 2013.

Planner proyek mencoba untuk memberikan constraint Must Finish On 28 Oktober 2013 pada proyek di MS Project.

Untuk memberikan constraint Must Finish On 28 Oktober 2013 pada proyek, caranya:

Pilih aktifitas atau milestone terakhir pada proyek. Milestone atau aktifitas terakhir misalnya adalah Completion of the works.

Setelah itu masuk ke tab Task > klik Details pada grup Properties.

Pada bagian detil aktifitas, pada kolom Constraint, pilih Must Finish On.

Kemudian pada bagian Date, isikan tanggal 28 Oktober 2013 jam 6 sore.

Selanjutnya jika muncul pop up Planning Wizard, pilih Continue dan klik OK.

Sekarang perhatikan nilai Total Slack (Total Float) pada aktifitas pada jalur kritis.

Nilainya berubah dari nol menjadi -13 (minus). Anda juga dapat melihat indikator constraint pada kolom Indicators.

Nilai -13, artinya Anda perlu mengurangi durasi proyek 13 hari agar tercapai tanggal penyelesaian yang diinginkan yaitu 28 Oktober 2013.

Untuk mengurangi durasi proyek, fokus pada aktifitas kritis yang perlu dikurangi durasinya. Untuk memfilter hanya aktifitas pada jalur kritis, caranya:

Klik tab View > pada grup Data, pada kolom Filter pilih Critical.

Pada proyek, akan dikurangi durasi aktifitas yang berada pada jalur kritis yaitu misalnya Site Preparation dari 20 hari menjadi 10 hari.

Kemudian relasi antar aktifitas pada jalur kritis lainnya yaitu Form/Pour Basement Slab and Floor dan Install Interior Wall Frame akan dikurangi lag-nya dari 10 menjadi 7.

Hasilnya Total Slack, aktifitas kritis kembali ke nol dan penyelelesain proyek di MS Project pada tanggal 28 Oktober 2013.

Catatan:

Sebaiknya dalam jadwal proyek, batasan (constraint) yang digunakan tidak melebihi 5% dari total kegiatan. Jika terpaksa menggunakan batasan, disarankan untuk menggunakan batasan pada milestone. Jadi, Anda bisa menambahkan milestone untuk membuat constraint pada aktivitas.

Edwin

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *